Penulis : Sintaksis berasal dari bahasa yunani
judul artikel : Sintaksis berasal dari bahasa yunani
Sintaksis berasal dari bahasa yunani
3.2 Sintaksis
Sintaksis berasal dari bahasa yunani, yaitu kata sun ‘dengan’ dan kata tattein ’menempatkan secara bersama-sama’. Secara etimologis istilah itu berarti menempatkan bersama-sama kata menjadi kelompok kata atau kalimat dan kelompok-kelompok kata menjadi kalimat (Verhaar, 1977:70). Sintaksis merupakan bagian dari gramatikal atau tata bahasa yang mempelajari tantang seluk beluk kalimat baik berupa jenis kalimat ataupun unsur-unsur pembentukanya. Yang menjadi unsur-unsur kalimat yaitu: frase, klausa dan kalimat.
3.2.1 Frase
Frase adalah unsur sintaksis yang terdiri atas dua unsur atau lebih yang tidak predikatif (Djajasudarma dan Idat Abdulwahid, 1985:55). Unsur-unsur yang mendukung frase dapat bermacam-macam, antara lain preposisi dan posposisi.
3.2.1.1 Frase Preposisi
Frase preposisi adalah frase yang penghubungnya menduduki posisi di depan. Kata penghung dari frase preposisi tersebut terdiri dari kata-kata partikel, contohnya seperti di Jakarta ’di jakarta’, di girang ‘di atas (daerah yang lebih tinggi)’.
3.2.1.2 Frase Posposisi
Frase posposisi adalah frase yang penghubungnya menduduki posisi di belakang. Contoh dari frase posposisi; jauh pisan ‘sangat jauh’, dan sebaginya.
3.2.2 Klausa
Klausa adalah unsur bahasa yang terdiri atas dua unsur atau lebih dan bersifat predikatif (T.F. Djajasudarma, 1987:74). Selain itu pengertian klausa adalah satauan gramatikal yang berupa kelompok kata, sekurang-kurangnya terdiri atas subjek dan predikat dan berpotensi manjadi kalimat. Klausa dibagi menjadi dua, yaitu:
1. Klausa Intransitif, contohnya: Saha jenengannana?
2. Klausa Transitif, contohnya: Hayu urang mandi di lebak!
3.2.3 Kalimat
Kalimat adalah bentuk gramatik maksimal yang berupa bagian kecil yang mengandung arti yang lengkap dari suatu wacana, yang dibatasi dengan berhenti panjang dan memiliki intonasi akhir naik turun, serta secara relatif bangunan gramatik ini dapat berdiri sendiri. Contoh kalimat:
Pa Haji maraban kuda. (kalimat tunggal)
Barudak tetembangan bari igel-igelan. (kalimat majemuk)
3.3 Kosa Kata
Kosa kata yang terdapat di Desa Batukaras, Ciamis, memiliki kesamaam dengan bahasa Sunda lulugu. Adapun perbedaannya dapatdilihat dari daftar swades. Naumun, walaupun perbedaan itu hanya sedikit, tetapi tetap memberikan indikasi adanya suatu peerbedaan bahasa.
Adapun beberapa perbedaan yang terdapat dari hasil penelitian sebagai berikut:
Demikianlah Artikel Sintaksis berasal dari bahasa yunani
the life of the muslim world Sintaksis berasal dari bahasa yunani, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sekian postingan the life of the muslim world kali ini.
0 Response to "Sintaksis berasal dari bahasa yunani"
Post a Comment